Langkah-langkah Cara menginstal Windows Dengan USB Flashdisk

Assalamu'alaikum Wr.WB

Akhirnya hari ini masih bisa posting lagi.
Ok saya tidak akan Panjang lebar lagi kita langsung saja ke langkah-langkah Instal windows dengan menggunakan USB, langkah-langkahnya adalah sebagai berikut :

Silahkan Tancapkan USB Flashdisk Ke PC, Laptop, Notebook
Lalu nyalakan PC, Laptop, Notebook kemudian kita masuk ke setup menu atau BIOS dengan menekan F2 (pada beberapa PC, Laptop atau notebook lain) mungkin berbeda dengan menekan tombol ECS, Del, F1 kadang F10.
Catatan : Tampilan menu bermacam-macam tergantung merek Laptop, PC, Notebook
kita cari Tab Boot di menu atas dan pilih Setting boot pada pertama ke USB Flashdisk. Cara mengaturnya biasanya ada di sebelah kanan menu ( biasanya dengan menekan Page up/ page down atau tombol +/-) Setelah mensetting dengan benar kemudian pilih tab Exit dan save (yes) maka laptop, komputer akan segera merestart. kebetulan punya saya memakai flashdisk USb merek Sandisk Cruzer.
Tunggu sampai muncul tulisan Press any key to boot USB Flashdisk, sesudah muncul kemudian tekan sembarang tombol (terserah mau nekan tombol apa)

kemudian muncul ada 3 pilihan instalasi

ENTER = Menginstal Windows XP
R =Repair Windows XP yang sebelumnya sudah terinstal dan
F3 = keluar dari proses instalasi
Pada Windows XP Licensing Agrement tekan F8
Lalu menuju proses partisi Hardisk, ukuran kapasitas dan jumlah partisi terserah anda

Catatan : jika sebelumnya anda sudah terinstal Windows / System Operasi, hapus dulu partisi systemnya setelah itu baru tentukan lagi partisi, jika tidak di hapus dulu maka system operasi akan error/ tidak akan bekerja dengan baik.

Kalau mau langsung menginstal, tekan ENTER tetapi kalau mau membagi partisi tekan C maka akan tampil pembagian partisi (pembagian dalam satuan MB. contohnya jika kita ingin membaginya jadi 25 GB maka kita menulisnya 25000 MB)

Jika sudah selesai, tekan ENTER pada posisi yang akan di instal (saya menyarankan pada partisi posisi pertamakarena untuk mempermudah proses instalasi.
Maka akan muncul pilihan format partisi
saran saya : karena prosesnya akan lebih cepat. tetapi tidak memilih quick juga tidak masalah.
Kemudian Proses Format dan setela itu proses penyalinan file instalasi. setelah proses penyalinan file selesai komputer/Laptop akan merestart automatis. untuk mempercepat restart anda bisa langsung tekan ENTER
Kemudian;
Lalu;
Kemudian akan muncul tampilan Windows XP dan setelah itu akan muncul proses instalasi berbasis grafik
lalu;
Kemudian akan muncul tampilan grafik Welcome to Microsoft Windows dan klik next. pada bagian Help protect Your PC sebaiknya pilih not Right now lalu tinggal next seterusnya sampai muncul jendela Welcome dan akhirnya muncul tampilan Dekstop Windows XP.


Ok selesai itu tadi cara Instal Windows dengan menggunakan UBS Flashdisk. Sangat cukup mudah bukan.

Sekian dulu postingan saya kali ini, semoga artikel ini bisa bermanfaat bagi sobat sekalian !!!

No comments:

Post a Comment

Followers